Temui Juru Parkir, Cawabup Nomor Urut 3, Benny Bertekad Tingkatkan Kesejahteraannya
Rolasan.id Klaten. ~ Benny Indra Ardhianto yang merupakan Cawabup Nomor Urut 3 dalam Pilkada Klaten menemui beberapa juru parkir ( jukir) di seputar pasar Tanjung, Kecamatan Juwiring, Klaten, Jateng Jum’at (1/11/2024)
Dari pantauan media rolasan.id di lapangan, Benny mengaku menemui para juru parkir ini menurutnya juru parkir merupakan salah satu aset yang menyumbang pendapatan daerah
“Mereka ikut menyumbang pendapatan daerah, jadi mereka juga perlu dipikirkan tentang kesejahteraannya, dengan penataan juru parkir secara akuntable serta transparan,” kata Benny
Dijelaskan dalam kunjungan ini, Benny bertemu dengan juru parkir di sekitar pasar Tanjung guna mendengarkan dan menampung aspirasi dari para juru parkir, dalam kesempatan tersebut juru parkir menyampaikan bahwa di pasar Tanjung itu yang ramai hanya sebatas pada pasaran tertentu
Untuk pasar Tanjung sendiri ramainya pada waktu pasaran pahing ( pahingan), para juru parkir menyampaikan keinginannya bahwa jika bisa pasar Tanjung bisa di buka tiap hari tidak hanya pada pasaran saja
“Dari keluhan para juru parkir yang kami tampung, tentunya seperti yang sudah kami sampaikan tadi bahwa kami akan meningkatkan kesejahteraan mereka dengan penataan jukir dan menata tempat parkir yang nyaman dan aman sehingga bisa meningkatkan omset mereka,” pungkas Benny
(adam)