Delapan Perguruan Silat Kecamatan Kalikotes Gelar Deklarasi Damai Menjelang Pilkada 2024
Rolasan.id Klaten. ~ Sebanyak delapan perguruan silat yang ada di wilayah Kecamatan Kalikotes, Klaten, Jateng yakni PSHT 17, PSHT 16, PSHW, IKS, PI Kera Sakti, Inseba, Cempaka Putih, Tahta Mataram dan Pagar Nusa pada Ahad (27/10/2024) mengikuti olah raga bersama yang diprakarsai oleh Forkopimcam Kalikotes.
Kegiatan olah raga bersama yang diikuti oleh perguruan silat ini merupakan agenda rutin, namun pada kesempatan kali ini juga dilaksanakan deklarasi damai menjelang pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah dan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Klaten tahun 2024
Kepada beberapa media Kapolsek Kalikotes, Ipda Ryan Dwi Prabowo mengatakan pada hari ini dilaksanakan kegiatan olah raga bersama yang diikuti oleh seluruh perguruan silat yang ada diwilayah Kecamatan Kalikotes dan karena ini akan adanya Pilkada serentak sekaligus dilaksanakan deklarasi damai
“Peserta ada kurang lebih 200 orang dari berbagai perguruan pencak silat, dan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang bertujuan untuk menjalin keakraban dan mempererat persaudaraan antar perguruan pencak silat yang ada di wilayah Kecamatan Kalikotes,” jelas Ipda Ryan
Lebih lanjut menurutnya dengan sering bersama baik itu olah raga atau kegiatan yang lain, mereka akan semakin kompak tidak mudah terprovokasi dengan issue yang tidak bertanggung jawab apalagi sekarang ini sudah mendekati Pilkada, mereka sepakat untuk menciptakan suasana aman, nyaman dan damai
“Kami juga sampaikan kepada mereka, jika ada permasalahan sebaiknya disesuaikan secara internal atau musyawarah tanpa melibatkan orang luar, demikian juga apabila ada masalah diluar maka jangan ikut ikutan, karena pasti di wilayah itu sudah ada yang menangani,” ungkapnya
Sementara itu Camat Kalikotes, Kliwon Yoso berharap agar seluruh perguruan pencak silat yang ada di wilayah Kecamatan Kalikotes ikut berpartisipasi menciptakan pilkada dengan aman dan damai
“Kami berharap agar seluruh anggota perguruan silat yang ada di wilayah Kecamatan Kalikotes ikut berpartisipasi dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Klaten pada bulan November 2024 nanti,” kata Kliwon Yoso
(fat)