Canangkan Penghijauan, SMPN 1 Kalikotes Gelorakan Esakal Beraksi
Rolasan.id Klaten. ~ Dalam rangka pencanangan penghijauan Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Kalikotes Kabupaten Klaten gelorakan Esakal Beraksi dengan gerakan menanam seribu tanaman. Gerakan tanam seribu tanaman dengan one plant one person to green up our school, dilaksanakan dilingkungan sekolah setempat Jumat (11/11/2022)
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain dari Dinas Lingkungan Hidup Pemkab Klaten, Forkopimcam Kalikotes, jajaran dari Polsek Kalikotes, jajaran Koramil Kota, relawan peduli penghijauan serta perwakilan dari warga masyarakat sekitar SMPN 1 Kalikotes.
Menurut Kepala Sekolah SMPN 1 Kalikotes Anik Ariastuti kepada media ini usai kegiatan taman seribu tanaman mengatakan bahwa beberapa tahun terakhir SMPN 1 Kalikotes sepi dari kegiatan, seakan tertidur panjang, namun pada saat ini sudah bangun dan bergerak.
“Dalam beberapa tahun terakhir serasa tidur panjang, dan saat ini sudah bangun dan bergerak dengan slogan Esakal Beraksi yang kepanjangannya SMPN 1 Kalikotes Bersih, Asri, Kolaboratif dan Sinergis, dengan gerakan menanam seribu tanaman.” Kata Anik Ariastuti
Lebih lanjut Anik Ariastuti mengatakan dengan gerakan one plant one person to green up our school atau gerakan penghijauan satu tanam satu orang untuk menghijaukan sekolah kita akan membuat lingkungan sekolah menjadi hijau serta asri
“Dengan begitu kita jadikan semboyan atau slogan baru di SMPN 1 Kalikotes dengan slogan Esakal Beraksi, semoga dengan ini kita terus berupaya menjadikan sekolah ini lebih baik dan juga meningkat.” Ujarnya
Sementara Ketua Komite SMPN 1 Kalikotes Ponidi yang juga Kepala Desa Kalikotes di temui di ruang kerjanya mengapresiasi terhadap apa yang telah dilaksanakan oleh SMPN 1 Kalikotes dengan gerakan menanam seribu tanaman dilingkungan sekolah.
“Apa yang telah dilakukan pihak SMPN 1 Kalikotes terhadap siswa dengan menanam tanaman ini, mendekatkan siswa dengan alam dan lingkungan, dengan begitu seseorang akan menghargai alam dan lingkungan.” Ungkap Ponidi
Ponidi menambahkan dari dekat lalu mengenal akan alam dan lingkungan yang kemudian akan muncul untuk melestarikan alam, bukan hanya di lingkungan sekolah saja, namun alam dan lingkungan dimanapun
“Dengan gerakan menanam seribu tanaman sebagai langkah penghijauan, SMPN 1 Kalikotes dengan upayanya tersebut bisa menjadi sekolah adiwiyata segera terwujud.” Harap Ponidi
( fat)