Berita Terkini

Reses Anggota DPRD PAN Klaten, Kader Diminta Ikut Sukseskan Muktamar Muhammadiyah Ke 48

Rolasan.id Klaten. ~ Masa reses adalah masa dimana anggota DPRD bekerja diluar gedung atau diluar kantor, waktu reses dipergunakan oleh anggota dewan menemui atau melalukan kunjungan ke konstituen atau daerah pemilihan ( Dapil) untuk menjalankan tugas tugasnya sebagai wakil rakyat dan juga untuk mendapatkan aspirasi dari masyarakat melalui reses ini.

Hal ini juga dilakukan oleh anggota Komisi II DPRD Kabupaten Klaten Darmadi dari Fraksi PAN, reses kali ini bertempat di Kantor DPD PAN Klaten Desa Jonggrangan, Kecamatan Klaten Utara, Klaten Jawa Tengah Ahad (6/11/2022) malam.

Kepada media ini Darmadi menjelaskan bahwa reses ini merupakan reses terakhir tahun 2022, dengan sengaja mengundang konstituen dari daerah pemilihan IV, karena di dapil itu tidak ada anggota dewan dari PAN dan juga turut diundang seluruh pengurus harian serta ketua DPC PAN.

“Di acara reses ini kita sampaikan beberapa informasi terkait program program yang ada di Dewan, dan tidak kalah pentingnya kita sampaikan program kepartaian, karena ini sudah memasuki tahun pemilu.” Jelas Darmadi

Menurutnya selain dipaparkan program kepartaian, seluruh kader partai pro aktif ikut menyemarakkan Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 48 di Surakarta baik sebagai penggembira maupun terlibat langsung, karena tidak dipungkiri lahirnya partai ini, dari organisasi Muhammadiyah melalui keputusan sidang tanwir. “Kami instruksikan kepada semua kader PAN ikut mangayubagyo ( menyemarakkan) acara Muktamar tersebut agar sukses perhelatan akbar tersebut.” Katanya

“Selain itu juga karena sudah masuk tahapan pemilu, kita juga sudah persiapkan tahapan tahapanya, jika terkait yang akan maju menjadi calon legislatif itu sudah kita atur mekanismenya sesuai dengan AD/ ART partai, sehingga akan memudahkan bagi yang mau mendaftar.” Terangnya

Lebih lanjut Darmadi mengatakan tahapan tahapan yang sudah dipersiapkan antara lain inventarisasi saksi saksi dan terus melakukan konsolidasi dan tentunya menyiapkan calon calon anggota legislatif yang akan maju melalui PAN

“Bagi calon anggota legislatif yang akan mendaftar dan maju melalui PAN tidak ada biaya untuk mendaftar alias gratis, dan jika sudah memenuhi kuota namun masih ada yang mendaftar sudah kita siapkan aturan aturan dan mekanismenya tersebut sehingga bagi calon yang tidak bisa maju tidak kecewa.” Pungkasnya
( fat)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button