Polsek Tulung Gelar Gowes Ceria Diikuti Ribuan Peserta
Rolasan.id Klaten. ~ Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 77 dan Hari Jadi Kabupaten Klaten ke 219, Polsek Tulung menggelar “Gowes Ceria” pada Sabtu (15/7/2023) yang diikuti ribuan peserta.
Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama antara Polsek Tulung bersama Forkopincam Tulung dan Komunitas Group warga di medsos “Informasi Seputar Tulung ( Input)”, kegiatan ini dihadiri Kapolres Klaten AKBP Warsono dan Wakil Bupati Klaten Yoga Hardaya.
Dalam keterangannya Kapolres Klaten AKBP Warsono, mengatakan kegiatan gowes ceria ini dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke 77 dan Hari Jadi Kabupaten Klaten ke 219 bersama dengan Forkopincam Tulung dan Komunitas medsos yakni Input
“Tujuan dari kegiatan ini dalam rangka mendekatkan jajaran Kepolisian dengan warga masyarakat agar terjalin hubungan yang solid, kompak dan sinergitas antara Polisi dan warga masyarakat.” Kata Kapolres
Dirinya mengajak kepada warga masyarakat untuk senantiasa memelihara dan menjaga persatuan dan kesatuan agar tercipta situasi yang kondusif menjelang tahun politik.
“Ini sudah mendekati tahun 2024 yakni tahun politik, untuk itu kami berharap kepada warga masyarakat agar bisa menjaga diri jangan mudah terprovokasi yang akan menimbulkan perpecahan, jika warga masyarakat bisa menjaga itu, tentunya akan dapat menciptakan suasana aman, damai dan kondusif.” Ujarnya
( fat )