Berita Terkini

Semarak Undian Tamades 2022, BKK Tulung Catat Kenaikan Aset Melebihi Target

Rolasan.id Klaten. – PT Bank Perkreditan  Rakyat BKK Tulung ( Perseroda) hari Rabu (14/12/2022) melaksanakan kegiatan Semarak Undian Tabungan Masyarakat Desa ( Tamades) tahun 2022 bertempat di gedung Sunan Pandanaran Kompleks Radio Siaran Pemerintah Daerah (RSPD) Kabupaten Klaten.

Menurut keterangan Direktur Utama PT BPR BKK Tulung, Agung Hernowo Wijayanta kepada beberapa media mengatakan setelah melalui masa sulit selama pandemi covid-19 tahun 2019 dan 2020, PT BPR BKK Tulung sampai bulan November 2022 ini berhasil rebound dengan membukukan kenaikan Asset mencapai Rp. 122 milyar. Ini sudah naik signifikan dan sudah melebihi target yang ditetapkan.

“Meskipun Non Performing Loan (NPL) sempat tinggi karena dengan adanya pandemi covid-19, namun mulai tahun 2021 sedikit demi sedikit  mengalami perbaikan, sehingga NPL mulai menurun dan pada saat ini berada pada posisi 18%, dan target kami pada tahun depan NPL kami berada di bawah 10% atau hanya satu digit. Dan kami dapat membukukan  kenaikan aset lebih dari target yang ditetapkan yakni mencapai Rp. 122 Milyar.” Kata Agung Hernowo.

Menurut dirinya sejak menjabat sebagai Direktur Utama di BPR BKK Tulung, sejak tahun 2021, terdapat kenaikan laba  yang cukup signifikan. Sampai bulan November ini laba yang sudah dibukukan sebesar Rp. 2 milyar lebih. Hal ini sudah sesuai dengan target rencana bisnis yang sudah diprogramkan, namun begitu, karena pada tahun 2019 dan tahun 2020 PT BPR BKK Tulung mengalami kerugian yang cukup besar yaitu sekitar Rp. 2,3 Milyar, maka laba tahun 2021 dan 2022 ini untuk menutup kerugian yang dialami tahun tahun sebelumnya.

“Untuk tahun ini kami belum bisa memberikan deviden yang memadai kepada para pemegang saham karena laba lebih besar untuk menutup kerugian tahun sebelumnya.  Semoga tahun depan,  tahun 2023 kami dapat memberikan deviden yang memadai kepada para pemegang saham.” Harap Agung Hernowo.

Agung Hernowo juga menyampaikan harapannya agar Pemerintah Kabupaten Klaten pada tahun 2023 besok mau menambah modal ke PT BPR BKK Tulung karena pemerintah provinsi Jawa Tengah juga setiap tahun memberikan tambahan modal kepada BPR BKK Tulung.

“Ke depan agar ideal terkait perbandingan kepemilikan saham di PT BPR BKK Tulung antara Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dengan Pemerintah Kabupaten Klaten, saya berharap Pemkab Klaten mau menambah modal sekitar Rp. 6 Milyar.” Ungkapnya

Ditempat yang sama Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada manajemen PT BPR BKK Tulung yang pada tahun ini menyelenggarakan Semarak Undian Tabungan Masyarakat Desa ( Tamades)

“PT BPR BKK Tulung saat ini memiliki kinerja yang bagus, profesional dan dipercaya masyarakat sehingga nasabahnya banyak, saya berharap manajemen bisa menjaga kepercayaan dari masyarakat, terus tingkatkan pelayanan ini dengan bekerja lebih profesional lagi.” Harap Yoga Hardaya.

Adapun Pemenang hadiah utama dalam undian Tamades PT BPR BKK Tulung hari ini yang mendapatkan hadian berupa satu unit mobil Daihatsu Ayla yaitu nasabah atas nama Mulyani Prapti Mulyono, warga Beji kecamatan Tulung, selanjutnya hadian TV LED 32 inch jatuh kepada Bayu Hatmokomukti W, hadiah berupa SPM Honda Revo Fit a.n. PT Jamkrida Jateng, hadiah Lemari Es didapatkan oleh Koperasi Wasibagno, hadiah Mesin Cuci diperoleh PD Bkk Klaten dan hadiah Sepeda Gunung didapatkan oleh Tentrem Rahayu.
( fat)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button